Selasa, 23 September 2008

Pennylane Brownies

Pennylane Brownies
Source : Riana Ambarsari
Bahan :
4 butir telur
210 gram tepung terigu
370 gram gula pasir, diblender sebentar supaya halus
60 gram coklat bubuk
225 gr minyak goreng
1 sdt garam
2 sdt vanilie
choco chips dan kacang cincang untuk isian
Almond slice untuk taburan
Cara membuat :
  • Olesi 2 buah loyang brownies (30x10cm) dengan mentega dan dialasi kertas roti.
  • Telur dan gula dikocok sampai mengembang dan gula larut. Tambahkan garam.
  • Masukkan terigu dan coklat bubuk sambil diayak. Aduk rata dengan sendok kayu.
  • Masukkan minyak goreng. Aduk rata dengan sendok kayu.
  • Masukkan choco chips dan kacang cincang
  • Tuang ke dalam loyang. Taburi atasnya dengan almond slices.
  • Oven selama +/- 35 menit dengan suhu 180 derajat.

Tidak ada komentar: